YUTELNEWS. com | Natuna – Rapat Pemilihan Pengurus (RPP) Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila Kecamatan Midai, dan Kecamatan Suak Midai.
Kamis tanggal 10 Oktober 2024 Jam: 8:30 acara berlangsung di Aula Kecamatan Suak Midai.
Kegiatan ini dapat berjalan dengan Baik, Aman dan Lancar karena dibantu dan di fasilitasi oleh Camat Midai Zulfani Afwan, S.IP dan Camat Suak Midai Zulkifli, S.IP.
Hadir dalam acara ini Kapolsek Midai IPDA SILUSMAN, DanPosal Midai LETDA ANDRI, DanRamil Midai, dalam hal ini diwakili SERKA JOHANSYAH.
Ketua MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Natuna Bobby Erliansyah SH., MH. Para Kades dan BPD, Perwakilan OPD, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda, Perwakilan Perempuan dan undangan lainnya.
Acara dibuka secara resmi oleh Camat Suak Midai dan dalam Sambutannya Zulkifli,” beliau mengatakan bahwa agar Ormas Pemuda Pancasila dapat secara aktif membantu pemerintah Kecamatan dalam sosial kemasyarakatan, Kepemudaan, hal-hal lainnya yang berdampak positif bagi pembangunan di kecamatan.
Dalam rapat Pemilihan Pengurus tersebut terpilih secara aklamasi saudara Yunizar sebagai Ketua PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Midai dan saudara Alfadli sebagai Ketua PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Suak Midai.
Kesempatan yang sama Bobby Erliansyah sebagai Ketua MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Natuna Melantik/ Mengukuhkan Ketua Terpilih dihadapan Camat, FORKOMPIMCAM, Kades, BPD, OPD, Para Tokoh, Perwakilan Perempuan dan undangan lainnya.
Rapat Pemilihan Pengurus dan Pengukuhan Pimpinan Anak Cabang Pemuda Pancasila Kecamatan Midai dan Kecamatan Suak Midai ditutup secara resmi oleh Camat Midai dan dalam Sambutannya Zulfani Afwan,” beliau menyampaikan ucapan Selamat kepada Ketua Terpilih dan mengingatkan Ormas Pemuda Pancasila harus sering berkoordinasi dan berkonsultasi kepada Pemerintah Kecamatan (FORKOMPIMCAM) segera menyusun program kerja yang baik yang berlandaskan Pancasila dan UUD 1945, Karena kita adalah Pemuda Pancasila, intruksinya salam pancasila mohon di ikuti semua para undangan yang hadir, Pancasila…!!! Abadi…!!! tutupnya. (Darmansyah)