YUTELNEWS.com//
Bandung ,Jabar.- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jawa Barat secara resmi menetapkan pasangan calon gubernur- Wakil Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi – Erwan Setiawan sebagai Gubernur – Wakil Gubernur Jawa Barat periode 2025- 2030, dalam rapat pleno terbuka KPU Jabar tentang Penetapan Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih Provinsi Jawa Barat Tahun 2024. Bertempat di Grand Mercuri Hotel Jl. Setiabudi Bandung. Kamis (09/01/2025).
Dibacakan oleh Ketua KPU Jabar Ahmad Nur Hidayat, Nomor putusan KPU Jabar no.3 tahun 2025, dan dihadiri oleh Pj Gubernur Jabar Bey Triadi Machmudin, seluruh pasangan calon Gubernur wakil Gubernur beserta pimpinan partai politik pendukung.
Dalam putusanya, KPU Jawa Barat menyampaikan hasil perolehan suara untuk pasangan Calon Gubernur terpilih H. Dedi Mulyadi – H. Erwan Setiawan nomor urut 4 memperoleh suara sebanyak 14.130.192 suara atau sebesar 62,22 Perssn dari suara sah pemilih pada pilgub jabar 27 Nopember 2024.
Sementara Gubernur terpilih Dedi Mulyadi dalam doorstopnya dengan awak media menyampaikan terimakasih kepada masyarakat Jawa Barat yang telah memilihnya memberikan mandat sebagai Gubernur Jawa Barat 2025 -2030. Ia mengajak kepada seluruh komponen masyarakat Jawa Barat untuk bergotong royong membangun Jabar, karena menurutnya, Dedi Mulyadi sekarang adalah milik warga Jabar seluruhnya tanpa membedakan memilih siapa waktu pilkada kemarin,” pungkasnya.**
(Yans.)