Siti Eni Nuraeni menghladiri Pagelaran Budaya Rakyat “Merajut Harmoni, Melestarikan Tradisi, Menuju Sukabumi Mubarokah”

YUTELNEWS.com | Pemerintah Kabupaten Sukabumi sukses menggelar Pagelaran Budaya Rakyat 2025 sebagai bentuk pisah sambut Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi periode 2021–2025, yang berlangsung khidmat dan meriah di Alun-Alun Palabuhanratu, Kamis (17/4/2025).

Acara bertajuk “Merajut Harmoni, Melestarikan Tradisi, Menuju Kabupaten Sukabumi Mubarokah” ini menjadi simbol peralihan kepemimpinan menuju masa depan yang berbudaya dan harmonis.

Hadir dalam kesempatan tersebut Siti Eni Nuraeni Wakil Ketua relawan Kabupaten Sukabumi yang turut berperan penting dalam menyukseskan H. Asep Japar menjadi Bupati Sukabumi. Kehadirannya menjadi simbol kuat akan kesinambungan semangat kebersamaan dari akar rumput hingga ke pucuk pimpinan daerah.

Acara diawali dengan istigasah bersama, dilanjutkan penampilan kesenian tradisional seperti dongdang, dogdog lojor, tari jipeng, dan jaipongan. Tak hanya itu, seni kontemporer hasil kolaborasi antara kasepuhan adat dan pelajar SMK Mutiara turut disuguhkan, memperlihatkan bagaimana budaya leluhur tetap hidup dan relevan bagi generasi muda.

Bupati Sukabumi periode 2021–2025, H. Marwan Hamami, menyampaikan rasa terima kasih kepada masyarakat yang telah mendukungnya selama dua periode kepemimpinan.

> “Saya sadar, pencapaian ini bukan hasil kerja pribadi, tetapi kolaborasi berbagai pihak. Terima kasih kepada masyarakat dan DPRD yang telah bersama-sama menghadapi tantangan besar seperti pandemi, bencana alam, dan dinamika birokrasi. Alhamdulillah, kita mampu melewati semuanya,” ujarnya.

Ia juga menyampaikan permohonan maaf atas kekurangan selama menjabat, serta berharap agar pembangunan berlandaskan kearifan lokal terus dilanjutkan oleh kepemimpinan selanjutnya.

Estafet kepemimpinan kini resmi beralih kepada H. Asep Japar dan H. Andreas yang akan memimpin hingga 2030. Dalam sambutannya, H. Asep menyampaikan komitmen melanjutkan pembangunan serta menjaga budaya di tengah arus modernisasi.

> “Visi Mubarokah akan tercapai bila semua lapisan masyarakat bersinergi. Kami mohon doa dan dukungan agar Kabupaten Sukabumi semakin maju, unggul, berbudaya, dan penuh keberkahan,” tuturnya.

Wakil Ketua Kabupaten Siti Eni Nuraeni, dalam kesempatan tersebut menyampaikan apresiasi mendalam atas terselenggaranya pagelaran budaya sebagai bentuk penghormatan terhadap tradisi dan masyarakat.

“Kegiatan ini membuktikan bahwa akar budaya kita masih kuat dan hidup. Ini adalah fondasi penting untuk membangun Sukabumi ke depan. Saya percaya kepemimpinan H. Asep Japar akan membawa Kabupaten Sukabumi semakin kokoh secara budaya, religius secara sosial, dan sejahtera secara ekonomi,” ungkap Siti Eni Nuraeni.

“Wakil Ketua Relawan Siti Eni Nuraeni akan terus berdiri di garda depan, menjadi mitra kritis dan konstruktif dalam mengawal pembangunan yang berpijak pada kearifan lokal dan nilai-nilai masyarakat,” tambahnya.

Sebagai bentuk penghargaan, dilakukan penyerahan cenderamata dari Bupati terpilih kepada para tokoh pembangunan, termasuk tokoh adat Kasepuhan. Acara juga diisi dengan penggalangan dana untuk warga terdampak bencana, serta penyerahan cenderamata oleh Forkopimda dan instansi lainnya kepada Bupati dan Wakil Bupati periode sebelumnya, yang berlangsung di Aula Sekretariat Daerah.

Pagelaran ini tidak hanya menjadi ajang peralihan kepemimpinan, namun juga penegasan komitmen seluruh elemen masyarakat—termasuk tokoh seperti Siti Eni Nuraeni —untuk terus merajut harmoni dan melestarikan tradisi demi terwujudnya Kabupaten Sukabumi yang Mubarokah

Reporter : Mirna