YUTELNEWS.com | Kabupaten Bandung – Tarawih Keliling menjadi salah satu tradisi yang dilakukan oleh Agus Rustandi yang sekarang menjadi Camat di Kabupaten Bandung selama bulan Ramadhan. Tradisi ini bukan hanya menjadi bentuk ibadah, namun juga menjadi sarana memperkuat silaturahmi dan menjaga kondusifitas wilayah.
“Dengan melaksanakan Tarawih Keliling, kami memiliki kesempatan untuk berinteraksi langsung dengan masyarakat,” ungkapnya Camat Ibun Agus Rustandi, S.Ip,. Sabtu, 16 Maret 2024.
Baca Juga: Camat Ibun Kab. Bandung Agus Rustandi sebut di wilayahnya ada 4 ribuan suara yang tidak sah dan disayangkan
Menurut Camat Ibun giat tersebut selain ibadah kami dapat berbincang dan berdiskusi tentang berbagai hal, mulai dari kondisi masyarakat, perkembangan terbaru di wilayah tersebut, hingga masalah-masalah yang mungkin dihadapi oleh masyarakat.
“Setelah melakukan tarwih, menjadi silaturahmi dan menggali informasi dari masyarakat. Apa yang dibutuhkan di lingkungan masyarakat yang belum tercapai,” kata Agus.
Camat Ibun, Agus Rustandi bersama Forkopimcam Ibun melaksanakan Tarawih Keliling di bulan Ramadhan. Mereka melaksanakan shalat tarawih di berbagai masjid dan musala di wilayahnya tersebut, sebagai bentuk kebersamaan dan silaturahmi dengan masyarakat.
Sementara itu, menurut keterangan dari warga setempat Asep (37) mengatakan adanya camat ikut ibadah bersama sama saat melaksanakan tarawih menjadi kesan yang baik. Karena warga dapat mengetahui sosok camat.
“Baru kali ini bisa langsung lihat Camat, dan berinteraksi langsung,” kata Asep.
Rapat Musrembang Camat Ibun Kabupaten Bandung Agus Rustandi, usulkan minta ada SMA Negeri di Wilayahnya
Ia mengatakan dengan melakukan safari Ramadhan berupa shalat tarawih keliling di masjid – masjid yang ada di wilayah Kecamatan Ibun. Menjadi silaturahmi untuk camat dan kami terasa dekat dengan Kepemerintahan Kabupaten Bandung.
“Walaupun hanya camat, seperti kami bertemu Bupati. Sangat bangga dengan Pak Camat, yang ingin turun dan melihat kondisi di lingkungan masjid,” pungkasnya.
Tarawih Keliling Camat Ibun Tarawih. Keliling yang dilakukan oleh Camat Ibun menunjukkan bagaimana mereka berusaha untuk lebih dekat dengan masyarakat dan menjaga kondusifitas wilayah mereka selama bulan suci Ramadhan.
Selain Tarawih Keliling dapat memperkuat silaturahmi antara Camat dan masyarakat, merupakan bagian dari tradisi dan budaya lokal masyarakat. Dengan berpartisipasi dalam tradisi ini, Camat Ibun menunjukkan penghargaan dan penghormatan mereka terhadap budaya lokal, yang dapat mempererat hubungan mereka dengan masyarakat. Melalui Tarawih Keliling, Camat Ibun dapat menunjukkan empati dan kepedulian mereka terhadap masyarakat.
Tarawih keliling merupakan giat yang sering dilakukan oleh Camat Ibun sebelum di angkat menjadi camat. Adanya giat tarling merupakan tindakan yang dilakukan camat untuk menerima aspirasi langsung oleh masyarakat. Setelah mendapatkan aspirasi Camat akan koordinasi dengan instansi terkait, mengajukan usulan program atau proyek, atau memberikan bantuan langsung kepada masyarakat.
Yans