Pangdam IM Ikuti Pelaksanaan Penandatangan Nota Kesepahaman antara Menteri Pertanian RI dengan Panglima TNI secara Virtual

YUTELNEWS.com | Panglima Komando Daerah Militer Iskandar Muda (Pangdam IM), Mayor Jenderal TNI Novi Helmy Prasetya, S.I.P, M.I.P, mengikuti Pelaksanaan Penandatangan Nota Kesepahaman antara Menteri Pertanian RI Dr. Ir. H. Andi Amran Sulaiman, M.P dengan Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto secara Vidcon/Daring, di Ruang Vicon 1 Puskodalopsdam IM, Senin (04/12/23).

Kerja sama antara Kementerian Pertanian dan TNI telah terjalin cukup erat melalui berbagai program di dalamnya, TNI berperan secara aktif dalam bersama-sama membangun upaya ketahanan pangan Indonesia.

Penandatanganan Nota Kesepahaman dan Perjanjian Kerja Sama, bertujuan agar dapat membuka jalan untuk berbagai program kerja sama, Diharapkan melalui kerja sama ini banyak memberikan manfaat terutama bagi ketahanan pangan Indonesia.

Hadir dalam acara tersebut, Kasdam IM, Irdam IM, dan para Asisten Kasdam IM.

(Kaperwil Aceh – Said Yan Rizal)

Posting Terkait

JANGAN LEWATKAN

Komentar