YUTELNEWS.com | Musyawarah perencanaan pembangunan
Desa (MusrenbangDes) khususnya desa Hilihao Cugala, Kecamatan Bawolato, Kabupaten Nias, telah terlaksana hari jum’at 29/12/2023, bertempat sanggar seni budaya desa Hilihao Cugala.
Rapat tersebut, turut dihadiri perwakilan dari Kecamatan Bawolato, kepala desa Hilihao Cugala, Sekretaris desa, dan semua perangkat desa, wakil ketua BPD dan anggota, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda
Kata pembukaan dari pemerintah desa yang di sampaikan oleh Sekdes Martinus Lase, bahwa tujuan undangan rapat MusrenbangDes ini adalah untuk menyampaikan keluhan dan kebutuhan masyarakat yang paling kita prioritaskan di tahun mendatang tahun 2025.
“untuk itu diharapkan kepada pemerintah Daerah dikabulkan usulan masyarakat desa,”ujarnya.
Sekdes dan juga wakil BPD menyampaikan bahwa MusrenbangDes ini mendukung, dan berharap apa yang telah di sampaikan oleh masyarakat dapat terwakilkan walaupun banyak
keluhan.
Sesuai dengan Hasil MusrenbangDes desa Hilihao Cugala telah di tetapkan dan disetujui bersama yakni ada lima poin utama, dan 3 poin utama yang menjadi prioritas antara lain:
1. Penambahan ruang belajar di SDN no. 078444 Hilihao.
2. Pembangunan jembatan sungai Hou dari desa HILIFSOSI menuju SD Hilihao.
3. Air bersih.
Tokoh masyarakat yang hadir memberikan kontribusi berharga dengan menyampaikan ide dan pandangan untuk merencanakan pembangunan desa.
Kepala desa Hilihao Cugala, Onizaro Lase, turut memberikan arahan dan visi pemerintah desa terkait prioritas pembangunan yang perlu diakomodasi dalam RKPD kabupaten Nias TA. 2025
Rapat tersebut berjalan dengan baik dan terkoordinasi menunjukkan, seperti yang kuat antara pemerintah daerah dan pemerintah desa Hilihao Cugala dalam upaya perencanaan pembangunan.
Hasil MusrenbangDes ini diharapkan dapat menjadi panduan yang efektif untuk mencapai tujuan pembangunan yang berkelanjutan dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat desa Hilihao Cugala.
Fz lase
Komentar