Panji,Kembalikan Formulir Pendaftaran Penjaringan Bakal Calon Bupati Melawi 

 

 

YUTELNEWS.com – Melawi Kalbar. 

Panji resmi mengembalikan formulir pendaftaran penjaringan bakal calon bupati ke kantor DPC PDI Perjuangan Melawi.

Panji didampingi timnya untuk mengembalikan formulir dan diterima langsung ketua DPC PDIP Kluisen dan didampingi sekretaris tim, Benny Evafras, Senin (28/04) di Nanga Pinoh.

Langkah mantan Bupati Melawi ini untuk mengembalikan berkas pendaftaran penjaringan di DPC PDIP menunjukkan keseriusannya untuk kembali maju sebagai kepala daerah Kabupaten Melawi.

“Ini merupakan langkah awal yang penting dalam proses pencalonannya sebagai kandidat kepala daerah dan menandakan komitmen dan kesiapan serta determinasinya untuk terlibat dalam kontestasi politik,”ujarnya.

Mngembalikan berkas pendaftaran, Panji juga menegaskan niatnya untuk berkompetisi dalam Pilkada mendatang dan membulatkan tekad untuk maju kembali menjadi Bupati.

Langkah ini juga dapat menjadi sinyal bagi para pendukung dan pemilih potensialnya tentang tekadnya untuk melanjutkan kepemimpinannya dalam memajukan Kabupaten Melawi.

“Dengan mendaftarkan diri dan kembali menyerahkan formulir pendaftaran penjaringan ke DPC PDIP, saya telah membulatkan tekad untuk kembali maju menjadi Calon Bupati Melawi,” kata Panji.

Pada hari yang sama juga, Panji dan timnya juga mendatangi sekretariat DPC Golkar untuk mengambil formulir pendaftaran penjaringan bakal calon Bupati.

“Menjalin hubungan dengan berbagai partai politik, diharapkan Panji dapat memperoleh dukungan yang lebih luas dan memperkuat posisinya dalam kontestasi politik. Ini merupakan bagian dari membangun komunikasi politik yang luas,” pungkasnya.

 

Penulis : Arion M

Publies : Musa

Posting Terkait

JANGAN LEWATKAN