Dandim 0819 Pasuruan Hadiri Peresmian Jembatan dan Tanggul Sungai Lumbang

banner 468x60

YUTELNEWS.com/

Komandan Kodim 0819 Pasuruan, Letkol Arh Noor Iskak, S.T., menghadiri acara peresmian Jembatan Lumbang dan Tanggul Sungai Lumbang yang diresmikan secara langsung oleh Pj. Gubernur Jawa Timur, Adhy Karyono, A.Ks., M.A.P.,
bertempat di Dusun Lumbang, Desa Lumbang, Kecamatan Lumbang, Kabupaten Pasuruan. Minggu (14/07/24).

banner 336x280

Pj. Gubernur Jawa Timur, Adhy Karyono, A.Ks., M.A.P., dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada seluruh kepala dinas yang telah berkontribusi dalam pembangunan jembatan ini. “Terima kasih kepada kepala dinas yang telah memperlancar jalannya pembangunan jembatan ini. Apa yang telah dilaksanakan oleh PU dan sumber daya alam sangat kami apresiasi. Jembatan ini kami serahkan kepada Kabupaten Pasuruan untuk perawatannya. Semoga pembangunan yang ada di wilayah Lumbang ini betul-betul bermanfaat,” ujarnya.

Peresmian ditandai dengan penekanan tombol sirine oleh Pj. Gubernur Adhy Karyono dan didampingi oleh pejabat Forkopimda, yang kemudian dilanjutkan dengan pemotongan pita dan penandatanganan prasasti. Setelah itu, dilakukan peninjauan langsung terhadap jembatan dan tanggul yang baru diresmikan.

Komandan Kodim 0819 Pasuruan, Letkol Arh Noor Iskak, S.T., menyatakan apresiasinya terhadap kerjasama yang solid dalam proyek ini. “Saya harap fasilitas ini bisa bermanfaat dan dapat segera digunakan serta dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat Desa Lumbang,” ungkap Dandim.

Acara peresmian ini juga dihadiri oleh Pj. Bupati Pasuruan Dr. Andrianto, S.H., M.Kes., Kepala BPBD Provinsi Jatim Bapak Sugeng, Kapolsek Lumbang AKP Bambang S, Sekda Kabupaten Pasuruan Yudha Tri Widya Sasongko, serta berbagai pejabat lainnya. Masyarakat Desa Lumbang pun turut hadir dan antusias menyambut peresmian ini.                                                                        (okik)

banner 336x280

Posting Terkait

JANGAN LEWATKAN