Menegaskan Komitmennya Untuk Memperkuat Pendidikan Berbasis Agama Di Kabupaten Sukabumi Asep Japar dan Andreas

YUTELNEWS.com – menegaskan komitmennya untuk memperkuat pendidikan berbasis agama di Kabupaten Sukabumi Asep Japar dan Andreas, Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi nomor urut dua, Asep menyebut pesantren dan ormas Islam sebagai pilar penting yang harus diperhatikan,
Dalam berbagai kesempatan, Asep Japar aktif mengunjungi pondok pesantren dan menemui kyai di kampung-kampung. Terbaru, ia bertemu dengan pimpinan Pondok Pesantren At-Taufiq, KH Nasrullah, di Desa Tegalega, Kecamatan Cidolog, Kabupaten Sukabumi.”Kyai, pesantren, dan ormas Islam adalah tulang punggung pendidikan akhlak dan moral di masyarakat. Mereka butuh perhatian, terutama dalam kesejahteraan dan fasilitas untuk mengembangkan pendidikan agama yang lebih baik,” kata Asep Japar, akhir pekan lalu.

Asep japar menyoroti banyaknya pesantren di Sukabumi yang masih kekurangan fasilitas. Padahal, menurutnya, mereka berperan penting dalam membentuk karakter generasi muda di tengah arus modernisasi yang semakin kuat.

“Pesantren di pedesaan sering kali beroperasi dengan fasilitas yang minim. Padahal, mereka adalah ujung tombak dalam pendidikan agama,” tegasnya

Reporter: Soerya Setiawan

By Admin

You cannot copy content of this page