Air Sugihan,OKI .Yutelnews.com, Selasa 15 April 2025. Gerakan Masyarakat Peduli Air Sugihan (GEMPAR) adalah Aliansi gabungan dari Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Pemuda dan organisasi masyarakat di kecamatan Air Sugihan yang mempunyai ide gagasan besar dalam memperjuangkan Cita-cita bersama yaitu mendorong pemerintah kabupaten OKI maupun perusahaan perusahaan yang ada di Airsugihan untuk fokus menggunakan dana CSR dalam pembangunan infrastruktur jalan.
Air Sugihan adalah kecamatan yang berada dipesisir pantai timur kabupaten OKI sebenarnya sangatlah istimewa, didalamnya terdapat tiga perusahaan besar yaitu PT Oki pulp mills & paper, PT Bumi Andalas Permai (BAP) dan PT perkebunan Sawit Selatan Agro Makmur Leatari (SAML).Alih-alih membawa kemakmuran bagi masyarakat Air Sugihan,yang terjadi justru keberadaan perusahaan tersebut seolah tidak berkontribusi secara nyata bagi perkembangan daerah sekitar nya. Hal ini dapat terlihat dengan jelas dan nyata dimana hampir seluruh jalanan pedesaan Kec Air Sugihan berada dalam kondisi yang sangat memprihatinkan saat musim penghujan seperti saat ini.
Keinginan seluruh masyarakat dari sejak awal dengan adanya keberadaan beberapa perusahaan yang beroperasi di Air Sugihan adalah terwujudnya akses jalan yang memadai baik melalui pengerasan koral ataupun tanah merah.syukur jika kemudian sampai pengecoran. Sehingga akan berdampak secara langsung terhadap roda perekonomian masyarakat.
Impian ini akan segera terwujud jika seluruh elemen masyarakat Air sugihan bersatu. Baik tokoh pemerintahan, tokoh adat, tokoh agama, pemuda serta organisasi kemasyarakatan yang ada di kecamatan Air Sugihan, ujar ketua Aliansi GEMPAR Muhammad Nurkholis.
Nurkholis juga menambahkan bahwa permasalahan yang tidak kalah penting selain Infrastruktur adalah permasalahan arus listrik atau PLN yang tegangannya tidak normal, yang mengakibatkan banyak kerusakan alat elektronik masyarakat karena arus yang sangat tidak stabil, maka kedepan menuntut kepada PLN melalui Pemerintah kabupaten OKI untuk menambah daya tegangan atau mencari solusi lain semisal arus listrik tidak lagi dari gardu induk Mariana tetapi dari PT Oki pulp & paper mills. Beliau menambahkan Juga terkait pembangunan saluran air minum yang sudah lama digadang gadang oleh pihak pemerintah maupun perusahaan, yang per hari ini masih belum terlihat progres pembangunannya.selanjutnya satu hal yang tidak kalah pentingnya adalah terkait serapan tenaga asli putra daerah yang dirasa masih sangat minim,oleh karena itu beliau mendesak untuk seluruh perusahaan yang beroperasi di Air Sugihan untuk lebih memprioritaskan tenaga kerja lokal,mengingat masih cukup tingginya tingkat pengangguran usia produktif di Air Sugihan.
Adapun tuntutan Aliansi Gempar baik kepada Pemda OKI maupun perusahaan yang ada di Air Sugihan diantaranya ;
1.Meminta Transparasi penggunaan dana CSR dari ketiga perusahaan PT.OKI PULP & PAPER MILLS,PT.BAP,PT SAML di Airsugihan.
2.Meminta pengalokasian dana CSR difokuskan pada sektor Infrastruktur atau perbaikan jalan
3.Menuntut kepada PT OKI PULP & PAPER MILLS memprioritaskan penggunaan tenaga kerja lokal Airsugihan pada pabrik OKI palm 2 yang segera beroperasi
4.Meminta kejelasan pembangunan sarana pembangunan air minum (SPAM)
5.Meminta PLN melalui Pemda OKI untuk segera mencari solusi tegangan listrik yang merugikan masyarakat
Sementara itu kabar yang beredar bahwa Aliansi Gempar akan melakukan aksi UNRAS untuk menyampaikan tuntutan tersebut masih dalam tahap konsolidasi organisasi .(Esb)
GEMPAR : Aliansi masyarakat Air sugihan menuntut CSR perusahaan difokuskan untuk infrastruktur Jalan Di Kecamatan Air Sugihan
