Warga Sedanau minta Pemkab Natuna Segera Perbaiki Jalan Rusak di Pusat Pasar

YUTELNEWS.com
Sedanau, Natuna– Warga Sedanau, Kecamatan Bunguran Barat, Kabupaten Natuna, mendesak Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Natuna untuk segera memperbaiki jalan rusak di Jalan Jenderal Sudirman, simpang empat Pasar Sedanau. Kondisi jalan yang semakin memburuk telah menyebabkan kecelakaan bagi pengendara motor, meskipun belum ada korban jiwa.

Menurut keterangan warga setempat, jalan ini merupakan akses utama bagi masyarakat, termasuk pedagang dan pembeli di pasar. Setiap hari, pengguna jalan terpaksa mengambil jalur lawan karena bagian yang rusak semakin meluas, mengancam keselamatan mereka. Saat ini, jalan tersebut hanya ditandai dengan **travicon** sebagai peringatan sementara bagi pengendara agar lebih berhati-hati.

“Kami khawatir jika tidak segera diperbaiki, kecelakaan yang lebih fatal bisa terjadi. Jalan ini sangat vital bagi aktivitas masyarakat, terutama karena berada di pusat pasar,” ujar salah seorang warga, Minggu (10/5/2025).

Warga juga mengungkapkan bahwa pemberitaan mengenai jalan rusak ini sudah pernah dipublikasikan beberapa minggu lalu, namun hingga kini belum ada tanggapan dari pihak terkait. Mereka berharap Pemkab Natuna segera turun tangan dan melakukan perbaikan demi kelancaran serta keselamatan pengguna jalan.

“Kami tidak ingin perbaikan dilakukan setelah ada korban jiwa. Kami berharap pemerintah segera bertindak sebelum terjadi hal yang tidak diinginkan,” tambah warga lainnya.

Hingga berita ini diturunkan, belum ada pernyataan resmi dari Pemkab Natuna terkait rencana perbaikan jalan tersebut. Warga Sedanau pun terus berharap agar pemerintah segera merespons keluhan mereka demi keamanan dan kenyamanan bersama.

(Darmansyah)

Posting Terkait

JANGAN LEWATKAN