Yutelnews.com — KUANTANSINGINGI,– Pemerintah Daerah Kabupaten Kuantan Singingi bersama Kepolisian Resor Kuantan Singingi menggelar kegiatan Kenal Pamit Kapolres Kuantan Singingi, bertempat di Pendopo Rumah Dinas Bupati Kuansing, Jalan Abdoer Rauf, Kecamatan Kuantan Tengah, Kabupaten Kuantan Singingi, pukul 20.00 WIB. Kamis (15/01/2026).
Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian serah terima jabatan Kapolres Kuantan Singingi, sekaligus sebagai momentum mempererat sinergitas dan soliditas antara Polri, Pemerintah Daerah, serta unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Kuantan Singingi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).
Acara tersebut dihadiri oleh Bupati Kuantan Singingi Dr. H. Suhardiman Amby, AK, MM, Kapolres Kuansing yang baru AKBP Hidayat Perdana, S.H., S.I.K., M.H beserta Ketua Bhayangkari Cabang Kuansing Ny. Tari Hidayat, serta Kapolres Kuansing lama AKBP Raden Ricky Pratidiningrat, S.I.K., M.H beserta istri Ny. Rima Sari Andriana.
Turut hadir unsur Forkopimda dan pejabat instansi vertikal, di antaranya Dandim 0302/Inhu Letkol Inf Emick Chandra Nasution, M.P.M, Pabung Inhu Kuansing Mayor Inf Legimin, Kajari Kuansing Mohammad Harun Sunadi, S.E., S.H., M.H, Ketua Pengadilan Negeri Teluk Kuantan Subiar Teguh Wijaya, S.H, Wakil Bupati Kuansing H. Mukhlisin, S.Pd, Kepala BNNK Kuansing AKBP Usril, S.H., M.H, Ketua Kemenag Kuansing H. Suhelmon, MA, Ketua MUI Kuansing H. Bakhtiar Saleh, S.Ag., M.H, Ketua FKUB Kuansing H. Armadis, S.Ag., M.Pd, Ketua KPU Kuansing Wawan Ardi, S.Psi, Ketua Bawaslu Kuansing Ade Indra Sakti, S.E, Ketua LAMR Kuansing Datuk Aherson, S.Sos., M.Si, Wakapolres Kuansing KOMPOL Nardy Masri, S.H, para pejabat utama Polres Kuansing, para Kapolsek jajaran, kepala OPD, serta tamu undangan lainnya.
Rangkaian kegiatan diawali dengan pembukaan dan makan malam bersama dalam suasana penuh keakraban, kemudian dilanjutkan dengan penayangan video perjalanan tugas AKBP Raden Ricky Pratidiningrat selama menjabat sebagai Kapolres Kuantan Singingi. Selanjutnya seluruh hadirin menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan Bagimu Negeri, serta pembacaan doa.
Dalam kesempatan tersebut, AKBP Raden Ricky Pratidiningrat, S.I.K., M.H., menyampaikan kesan dan pesan selama menjalankan tugas di Kabupaten Kuantan Singingi. Ia mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Daerah dan seluruh unsur Forkopimda atas dukungan serta kerja sama yang terjalin dalam menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif.
“Selama saya bertugas di Kabupaten Kuantan Singingi, banyak pengalaman dan kenangan yang tidak akan saya lupakan. Saya mengucapkan terima kasih atas sinergi dan kebersamaan yang telah terjalin, serta memohon maaf apabila terdapat kekhilafan selama berinteraksi,” ujarnya. Ia juga berharap agar Kapolres Kuansing yang baru dapat melanjutkan dan meningkatkan capaian positif yang telah diraih.
Sementara itu, Kapolres Kuantan Singingi yang baru AKBP Hidayat Perdana, S.H., S.I.K., M.H., dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih atas sambutan hangat dari Pemerintah Daerah dan seluruh unsur Forkopimda Kabupaten Kuantan Singingi.
“Saya memohon dukungan, kerja sama, dan sinergi dari seluruh pihak dalam mengemban amanah sebagai Kapolres Kuantan Singingi. Kami siap melanjutkan pengabdian dan memberikan yang terbaik bagi masyarakat Kabupaten Kuantan Singingi,” tegasnya.
Bupati Kuantan Singingi Dr. H. Suhardiman Amby, AK, MM dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya kepada AKBP Raden Ricky Pratidiningrat atas dedikasi dan pengabdiannya selama menjabat sebagai Kapolres Kuansing.
“Atas nama Pemerintah Daerah dan masyarakat Kabupaten Kuantan Singingi, kami mengucapkan terima kasih atas pengabdian dan dedikasi yang telah diberikan. Selama kepemimpinan beliau, situasi kamtibmas di Kuantan Singingi terjaga aman dan kondusif,” ungkap Bupati.
Bupati juga menyampaikan ucapan selamat bertugas di tempat yang baru kepada AKBP Raden Ricky Pratidiningrat, serta selamat datang dan selamat bertugas kepada AKBP Hidayat Perdana sebagai Kapolres Kuantan Singingi yang baru. Ia berharap sinergi dan kolaborasi antara Polri, Pemerintah Daerah, dan seluruh unsur Forkopimda dapat terus terjaga dan semakin ditingkatkan.
Sebagai bentuk penghargaan, kegiatan dilanjutkan dengan pemberian cenderamata dari Bupati dan Wakil Bupati Kuansing, Dandim 0302/Inhu, serta unsur Forkopimda kepada AKBP Raden Ricky Pratidiningrat, S.I.K., M.H., Acara kemudian ditutup dengan sesi foto bersama seluruh tamu undangan.
Kegiatan Kenal Pamit Kapolres Kuantan Singingi berlangsung dengan khidmat, tertib, dan penuh keakraban, serta menjadi momentum penting dalam memperkuat soliditas dan sinergitas lintas sektor guna mewujudkan Kabupaten Kuantan Singingi yang aman, damai, dan kondusif.
Sumber: Humas Polres Kuatan Singingi
(Desi Kabiro)
Kenal Pamit Kapolres Kuantan Singingi Bersama Pemda Kuansing, Perkuat Sinergitas dan Soliditas Forkopimda
















