Bhabinkamtibmas Ciptagumati Sambang Desa, Takziah ke Rumah Duka Warga Binaan

YUTELNEWS.com | Kab. Bandung Barat – Wujud kepedulian Polri terhadap masyarakat kembali ditunjukkan melalui kegiatan sambang desa yang dilakukan Bhabinkamtibmas Desa Ciptagumati, Kecamatan Cikalongwetan, Kabupaten Bandung Barat.

Pada Sabtu, 17 Januari 2026, sekitar pukul 08.30 WIB hingga selesai, Bhabinkamtibmas Desa Ciptagumati, Bripka M. Ersyad, S.Pd., melaksanakan giat melayat atau takziah ke rumah duka almarhumah Nani (68), warga Kampung Mandorbas RT 02 RW 05, Desa Ciptagumati, yang meninggal dunia di Rumah Sakit Cibabat.

Kegiatan takziah tersebut turut dihadiri oleh Sekretaris Desa Ciptagumati Dadan yang mewakili Kepala Desa, perangkat desa, Ketua RW 05 Aep, serta tetangga, masyarakat, dan kerabat almarhumah.

Dalam kesempatan tersebut, Bripka M. Ersyad menyampaikan ucapan belasungkawa yang mendalam kepada keluarga besar almarhumah. Ia juga memberikan imbauan agar keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan, keikhlasan, serta kesabaran dalam menghadapi cobaan tersebut.

“Kehadiran kami di tengah masyarakat bukan hanya dalam tugas pengamanan, tetapi juga sebagai bentuk empati dan kepedulian terhadap warga binaan,” ujar Bripka Ersyad di sela kegiatan.

Melalui kegiatan ini, Polri kembali menegaskan perannya sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat, sekaligus perwakilan negara yang hadir dalam setiap situasi sosial kemasyarakatan, termasuk dalam suasana duka, guna menjaga hubungan yang harmonis serta kondusivitas kamtibmas di wilayah hukum Polsek Cikalongwetan.

Dien Yoyo

Posting Terkait

JANGAN LEWATKAN