YUTELNEWS.com | Jalan Arah Alasa Km 10 Sedang Diperbaiki
Satu unit alat berat berupa excavator diturunkan untuk memperbaiki ruas jalan rusak di jalur jalan Arah Alasa km10 desa mazingo tanose’o.
Satu unit alat berat berupa excavator diturunkan untuk memperbaiki ruas jalan rusak di jalur jalan Arah Alasa Km 10 Desa Mazingo Tanose’o – Tuhegafoa.
Penuturan pekerja lepas harian a.sean gea mengatakan proses pengupasan, pengerasan jalan dan penggalian dwiker plat ini dilakukan sejak pagi tadi hingga sore hari sebab lokasi jalan ini dinilai cukup parah .
“Usai pengerasan tadi sore terus kami lakukan penimbunan pasir agar tidak terganggu arus lalu lintas karena jalan ini jalan utama dari Gunungsitoli menuju Hiliduho-Alasa.” a.sean Gea Senin ( 08/10/2024).
Penanganan dan perbaikan dijalan arah alasa terutama di wilayah kecamatan hiliduho akan dilakukan perbaikan di empat titik lokasi jalan rusak antara lain : Km 10 Desa Mazingo Tanose’o – Tuhegafoa, KM.11 Simpang , Km.13 Desa Sisobahili I Tanose’o hingga nanti di Km. 16 Desa Fadoro Lauru tepat Depan SMP 1 Hiliduho.
‘’Ke empat lokasi ini akan dihotmix kemudian di bangun parit beton, tembok penahan tanah, proyek provinsi ini ditargetkan akan selesai bulan Desember 2024 mendatang” ujarnya.
Sementara itu pekerja menghimbau masyarakat agar berhati-hati jika melintasi ruas jalan tersebut karena pembangunan jalan ini juga adalah kebutuhan bersama.
( Robert Gea)