YUTELNEWS.com | Demi Kenyamanan dan Kesejaheraan Sekolah Dasar Negeri No.071141 Tefao Lahewa Timur, diminta agar dinas Pendidikan atau Pemerintah Daerah agar merenovasi gedung tersebut agar layak bisa digunakan. Beberapa Media telah datang di Sekolah Dasar Negeri No.071141 Tefao Lahewa Timur mengkonfirmasikan kepada Kepala sekolah Siaf Gea S.Pd, SD di Ruangan tentang situasi bangunan sekolah, Hari Rabu, 14 November 2024 pukul 11.29.
“Bangunan/gedung sekolah ini sangat butuh “Renovasi” dimana Lantai ruangan keramixnya pecah-pecah, Jendela, ndinding ruangan mulai Lapuk, Plafon, Pagar sekolah,” Ujar Pak Kasek .
Pak Kasek bahwa bangunan sekolah ini di buat NGO waktu masa gempa Aceh Nias waktu itu sampai sekarang belum di renovasi,
“kami sudah menyampaikan permohonan renovasi pembangun namun sampai sekarang blum datang. Bila kami Renovasi Gedung ini dari Dana BOS tidak mencukupi, sembilan ruangan dan jumlah anak didik 165 orang, Jumlah Guru 17 orang sebagian ada Guru yang sedang Zoom tentang PPG,” terangnya.
Tim media melihat bahwa halaman sekolah bersih dan ruangan tertata dengan baik atas arahan Kepala Sekolah juga Guru-guru aktif melaksanakan kegiatan mengajar di sekolah tersebut di atas.
Dari pantauan, Anak-anak sekolah terdidik dan sopan saat ada tamu mereka menyapa dan ramah dan mengikuti Proses belajar yang di sampaikan Bapak/ Ibu Guru.
Harapan Kepala Sekolah dan Guru-guru supaya ada perhatian Pemerintah untuk Renovasi Bangunan Gedung yang lama ini.
(Kharis.Gea)