YUTELNEWS.com | Kuantan Singingi – Sebagai wujud nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat, Polsek Singingi, Polres Kuantan Singingi melaksanakan kegiatan Minggu Kasih di Kelurahan Muara Lembu, Kecamatan Singingi, Minggu (25/1/2026) sekitar pukul 09.30 WIB.
Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas Desa Kebun Lado dengan tujuan mempererat silaturahmi antara Polri dan masyarakat, sekaligus mendengarkan secara langsung aspirasi serta keluhan warga terkait situasi keamanan dan berbagai permasalahan yang terjadi di lingkungan tempat tinggal mereka.
Kapolres Kuantan Singingi, AKBP Hidayat Perdana, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Singingi, AKP Azhari, S.H., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan Minggu Kasih merupakan bagian dari komitmen Polri untuk terus hadir di tengah masyarakat, memberikan rasa aman dan nyaman, serta membangun kepercayaan publik terhadap institusi kepolisian.
“Melalui kegiatan ini, Polri ingin memastikan masyarakat benar-benar merasakan kehadiran Polri sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat. Minggu Kasih juga menjadi sarana komunikasi yang efektif untuk menyerap aspirasi warga secara langsung guna menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif,” ujarnya.
Dalam kesempatan tersebut, Polsek Singingi juga menyalurkan bantuan sosial berupa paket sembako kepada warga lanjut usia yang membutuhkan di Kelurahan Muara Lembu, yakni Siti (65), seorang ibu rumah tangga, serta Ali (70), yang berprofesi sebagai petani.
Masyarakat setempat menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Polsek Singingi atas pelaksanaan kegiatan Minggu Kasih. Warga menilai kegiatan ini memberikan dampak positif karena mampu menciptakan rasa aman, mempererat kedekatan emosional antara Polri dan masyarakat, serta menunjukkan kepedulian Polri terhadap kondisi sosial warga.
Masyarakat berharap kegiatan Minggu Kasih dapat terus dilaksanakan secara berkelanjutan karena dinilai sangat bermanfaat dalam menjaga keamanan dan ketertiban, serta memperkuat hubungan harmonis antara Polri dan masyarakat.
Kapolsek Singingi, AKP Azhari, menegaskan bahwa Polsek Singingi akan terus berkomitmen melaksanakan kegiatan-kegiatan humanis yang bersentuhan langsung dengan masyarakat sebagai bagian dari upaya menjaga stabilitas kamtibmas di wilayah hukum Polsek Singingi.
Sumber: Humas Polres Kuantan Singingi
(Desi/Kabiro)











