YUTELNews.com | Pesona alam tersembunyi yang berada di wilayah Kabupaten Bandung Barat, salah satunya adalah mata air Sindang Geulis Kahuripan, yang berlokasi Kampung Cilangkop Desa Ganjarsari, Kecamatan Cikalong Wetan, Kabupaten Bandung Barat.
Mata air Sindang Geulis Kahuripan (cikahuripan) kini menjadi objek wisata pemandian yang secara wilayah berada di kawasan Perhutani RPH Bandung Utara, yang dikelola langsung oleh Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH).
Mata air Sindang Geulis Kahuripan ini memiliki keunikan tersendiri, munculnya mata air dari bebataun yang sangat besar. Penamaan mata air Sindang Geulis Kahuripan itu sendiri memiliki arti di setiap katanya. Sindang memiliki arti kolam mata air, Geulis di ambil dari bahasa Sunda yang artinya cantik sedangkan kahuripan merupakan kehidupan.
Jadi Sindang Geulis Kahuripan ini memiliki arti dan makna yaitu mata air yang selalu memberikan kehidupan kepada manusia, hewan dan tumbuhan.
Mata air tersebut pertama kali di temukan oleh warga sekitar. Namun mata air ini secara resmi di jadikan objek wisata pada tahun 2002.
Akses ke mata Air Sindang Geulis Kahuripan bisa di tempuh kalau dari Kota Bandung menuju ke arah Padalarang, lalu mengambil arah ke Cikalong Wetan. Estimasi jarak tempuhnya kurang lebih 1-2 jam dengan jaraknya kurang lebih 35 kilometer.
Untuk patokannya adalah Tugu Nanas yang nantinya akan di arahkan menuju mata air Sindang Geulis Cikahuripan. Akses jalur tersebut sangat memacu adrenalin. Sebab, jika nanti menemukan sebuah warung yang yang berjualan disitulah jalan yang terakhir dengan kondisi jalan yang sangat mulus.
Dari sana hanya butuh waktu 30 menit dengan trek jalannya bebatuan serta lumpur yang bisa menyulitkan dalam perjalanan.
Didin yoyo