Anggota DPRD Partai Gerindra H. Nurkhalis Dt. Bijo Dirajo Laksanakan Kegiatan Pembangunan JUT di Kecamatan Guguak

banner 468x60

YUTELNEWS.com | Anggota DPRD Provinsi Fraksi Partai Gerindra H. Nurkhalis Dt. Bijo Dirajo S,Pt melaksanakan kegiatan Pembangunan JUT (Jalan Usaha Tani) yang berada di jorong Balai Talang Nagari Guguak VIII Koto Kecamatan Guguak Kabupaten Limapuluh Kota Sumatera Barat.

Program Pembangunan Jalan Usaha Tani tersebut adalah Program Pemerintahan Provinsi Sumatera Barat melalui Dinas Tanaman Pangan dan Holtikutura yang dibawa ke Dapil oleh Anggota DPRD Provinsi H. Nurkhalis Dt. Bijo Dirajo S,Pt.

banner 336x280

H. Nurkhalis mengatakan, Jalan Usaha Tani ini merupakan dambaan setiap petani dan dapat meningkatkan perekonomian bagi masyarakat.

Anggota DPRD Partai Gerindra H. Nurkhalis Dt. Bijo Dirajo Laksanakan Kegiatan Pembangunan JUT di Kecamatan Guguak

“Melalui Pokok Pikiran (Pokir) Dewan Provinsi tersebut (H. Nurkhalis )bisa membawa program Pemerintahan Provinsi Sumatera Barat ke daerah kita. Program ini selaras dengan ulasan dari Kelompok Masyarakat khususnya petani di masing-masing Nagari yang kami serap melalui Reses Tahun sebelumnya,” ungkapnya.

H. Hukhalis juga mengharapkan, semoga dengan adanya pembangunan Jalan Usaha Tani ini, bisa meningkatkan hasil perekonomian masyarakat. Dan kami akan mengeksplorasi kebutuhan daerah, khususnya di Limapuluh Kota, untuk bisa kita perjuangkan.

Masyarakat Balai Talang dan para petani sangat bersyukur dan berterima kasih atas atensi dan Perjuangan dari Bapak H. Nurkhalis Dt. Bijo Dirajo S,Pt.

“Dengan Pembangunan Jalan Usaha Tani sepanjang lebih kurang 196 M tersebut, kami berharap bisa meningkatkan dan menggenjot pertumbuhan ekonomi masyarakat,” ujar Yosrizal SH,MH selaku Wali Nagari Guguak VIII Koto.

“Terima kasih kami ucapkan kepada Bapak H. Nurkhalis yang sudah susah payah berjuang memperjuangkan aspirasi masyarakat kami, mudah-mudahan manfaatnya bisa dirasakan langsung oleh masyarakat petani pada musim panen berikutnya,” imbuhnya.

Wali Nagari Guguak VIII Koto, Yosrizal, SH,MH mengatakan,“Produktifitas tani kami sangat beruntung dengan Pembangunan Jalan Usaha Tani ini jika sudah direvitalisasi dengan sistem betonisasi maka dapat mempermudah akses untuk kebutuhan pertanian masyarakat,” tuturnya.

Wali Nagari Yosrizal menambahkan, tahun ini Nagari Guguak bisa dapat beberapa program, mudah-mudahan tahun berikutnya bisa menyasar pada program-program bermanfaat lainnya yang bisa dibawa Bapak H.Nurkhalis dari Provinsi ke Daerah.

(Kharisma Satria Kirana)

banner 336x280

Posting Terkait

JANGAN LEWATKAN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *