Limapuluh Kota II YUTELNEWS.COM
Deklarasi Generasi Indonesia Bersih (GIB) yang telah dilaksanakan pada hari Juma’at (20/12/2024) siang kemaren di Ballroom Hotel Sago Bungsu Tanjung pati, secara langsung dipimpin oleh Ketua Umum (Ketum) Tedi Sutendi SH MH.
Pada kesempatan itu juga resmi dilantik Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Generasi Indonesia Bersih (GIB) Kab. Limapuluh Kota yang dikomandoi oleh Khairul Apit dan Kota Payakumbuh yang dipimpin dan Fitrizal Rusli, S.Sos.
Dari absen yang terisi acara deklarasi dan pelantikan tersebut dihadiri ratusan anggota dan pengurus Generasi Indonesia Bersih yang berasal dari Kab. Limapuluh Kota, Kota Payakumbuh serta perwakilan Kabupaten/Kota yang datang dari propinsi Sumbar, Riau, Sumut dan Lombok.
Di acara Deklarasi dan Pelantikan tersebut ratusan anggota dan pengurus GIB yang berseragam putih-hitam dipasangkan rompi bewarna hitam yang bertulisan logo beserta atribut GIB.
Ketua Umum GIB Tedi Sutendi SH MH didampingi Sekjend-nya Jonrisman SE Dt Marajo Nan Putiah dalam kata sambutannya mengapresiasi semangat seluruh anggota dan pengurus GIB yang hadir memenuhi tempat acara, dengan semangat berapi-api mengajak seluruh peserta menjadikan deklarasi ini sebagai momentum dan komitmen bersama untuk siap bekerja menegakkan kebenaran-keadilan, memerangi penindasan, kezoliman, ketidakadilan serta ikut mendorong dan menegakkan supremasi hukum agar tidak ada lagi KKN Korupsi-Kolusi dan Nepotisme di bumi pertiwi yang kita cintai ini.
Lebih lanjut, Tedi menyerukan pentingnya sebuah kekompakan di dalam tubuh organisasi. Semua anggota GIB diminta untuk menghormati norma hukum dan menjadikannya sebagai panglima tertinggi. “Tidak ada orang yang kebal hukum, bahkan saya sendiri siap ditangkap jika melakukan pelanggaran hukum,” ungkapnya dengan tegas.
Tedi juga memaparkan visi dan misi GIB untuk berperan dalam pembangunan bangsa, mendukung program pembangunan secara nasional dan khususnya daerah di bawah kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Limapuluh Kota serta Walikota dan Wakil Walikota Payakumbuh yang baru terpilih.
“Kita GIB siap melakukan MoU dengan Pemdakab dan Pemko, juga akan menggandeng seluruh Ormas, Orsospol, Media dan LSM lainnya dalam rangka partisipasi serta kontrol sosial “,ungkapnya.
Kemudian, Tedi Sutendi menyampaikan ucapan terimakasihnya
kepada H. Muhammad Ridha Ilahi S.Pt, sebagai ketua dewan penasehat yang dalam penyampaian sambutannya menyatakan kebanggaannya “bahwa legalitas formal GIB telah mengantongi AHU-0003294.AH.01.07.Tahun 2024 dari Kemenkumham dan bersyukur GIB tidak ternoda secara kelembagaan dalam kepentingan politik praktis sesaat pada pelaksanaan Pilkada kemaren walaupun personilnya ada dimana-mana yang menandakan keragaman dalam berdemokrasi, namun sekarang harus menjadi satu warna yang mampu beraksi dan berkolaborasi dengan pemangku kepentingan.
Selanjutnya ucapan terima kasih diteruskan kepada dewan penasehat/pembina lainnya dan para tokoh GIB yang hadir dalam acara deklarasi serta pelantikan pengurus, yang siap berkontribusi positif memberi arahan serta bimbingan terhadap eksistensi-aksi GIB nantinya sebagai lembaga swadaya masyarakat yang berkomitmen untuk membantu fasilitasi masyarakat dan pemerintahan di kedua daerah dimaksud.
“Saya harap Khairul Apit dan Fitrizal Rusli, S.Sos selaku Ketua terpilih secara kolektif kolegial bersama seluruh pengurus dan anggota akan mampu mengemban amanah serta menjaga marwah organisasi sesuai dengan AD/ART” Tuturnya.
Sementara itu Ketua DPD GIB Khairul Apit dan Fitrizal Rusli disaksikan oleh Penasehat GIB H. Muhammad Ridha Ilahi, S.Pt, Khairul (Ajo Rul Dagiang) beserta Ulul Azmi, ST, Dt. Sati, usai menerima Surat Keputusan (SK) dari Ketua Umum menyatakan siap menerima dan menjalankan amanat sebagai Ketua DPD GIB Kab. Limapuluh Kota dan Kota Payakumbuh dengan sebaik-baiknya, katanya secara serempak.
Diketahui, kemudian hadir dalam acara tersebut Wakil Bupati Kab. Lima Puluh Kota terpilih Ahlul Badrito Resha, S.H yang juga mengucapkan selamat dan sukses atas Deklarasi keberadaan LSM Generasi Indonesia Bersih (GIB) dan dilantiknya kepengurusan DPD Kota dan Kabupaten. “GIB sebagai wadah LSM dengan fungsi kontrol sosial dan pemerintah daerah jika ada kekeliruan nanti mohon ingatkan kami dan beri kami masukan yang positif” Jangan demo-demoanlah pungkasnya.
Walikota Payakumbuh terpilih Dr.dr. Zulmeta,SpOG-KFM juga mengucapkan selamat dan sukses atas pelaksanaan Deklarasi dan pelantikan DPD GIB Kab/Kota melalui Video Call…via WA salah seorang dewan pembina GIB menyampaikan “Mudah-mudahan adanya GIB ini bisa memberikan kontribusi positif, dalam berdemokrasi, politik, pembangunan dan kemasyarakatan di Kab. Limapuluh Kota dan Kota Payakumbuh secara bersama-sama untuk masa depan yang lebih baik”, tutupnya.
(Yori despianto).
Deklarasi Dan Lantik Pengurus GIB Ketum Tedi Sutendi SH MH Pidato Berapi-api.
